SOAL SIMAK UI EKONOMI TAHUN 2011 KODE SOAL 814



SOAL SIMAK UI EKONOMI


Gunakan Petunjuk A dalam menjawab soal nomor 1 sampai nomor 11.
1. Apabila diketahui kenaikan harga kedelai sebesar 3% menyebabkan penurunan kuantitas permintaan sebesar 6%, maka besarnya koefisien elastisitas permintaan ....
(A) -0; 5
(B) -2
(C) -9
(D) -18
(E) tidak dapat dihitung

2. Yang dimaksud dengan keseimbangan konsumen adalah jika ....
(A) kurva penawaran berpotongan dengan kurva permintaan
(B) terbentuk harga keseimbangan di pasar
(C) kurva indiferensi berpotongan dengan budget line
(D) kurva indiferensi bersinggungan dengan budget line
(E) kurva indiferensi sama dengan budget line

3. Perubahan konsumsi akibat perubahan pendapatan, yang menggolongkan sebuah barang menjadi barang normal atau inferior, dapat ditunjukkan oleh ....
(A) indifference curve
(B) budget line
(C) isoquant
(D) isocost
(E) kurva Engel

4. Jika Pemerintah memberikan subsidi karet kepada petani, maka tingkat harga keseimbangan dan kuantitas karet yang baru akan ....
(A) menurun-meningkat
(B) meningkat-meningkat
(C) menurun-menurun
(D) meningkat-menurun
(E) tetap-meningkat

5. Dalam perekonomian sederhana yang hanya memproduksi roti, dalam setahun dihasilkan roti sebanyak 60 buah dengan harga Rp500,00/buah. Jika jumlah uang dalam perekonomian ini adalah 100 maka ....
(A) kecepatan perputaran uang adalah 300 per tahun
(B) kecepatan perputaran uang adalah 5 per tahun
(C) PDB riil negara tersebut adalah Rp30.000,00
(D) PDB nominal negara ini adalah Rp50.000,00
(E) semua jawaban di atas salah

6. Perusahaan memiliki fungsi biaya rata-rata sebagai berikut: AC = 750 + 320Q. Begaimanakah fungsi biaya marginalnya?
(A) MC = 750 + 320Q
(B) MC = 750Q + 640Q
(C) MC = 750 + 320Q
(D) MC = 750 + 640Q
(E) MC = 750Q + 320

7. Bentuk pasar yang memiliki ciri pengambilan keputusan dengan memerhatikan respons yang akan dilakukan perusahaan lain adalah pasar ....
(A) persaingan sempurna
(B) persaingan monopolistik
(C) perdagangan internasional
(D) monopoli
(E) oligopoli

8. Dalam perekonomian tertutup, diketahui fungsi konsumsi C = 10 + 0,8Y . Jika ada peningkatan investasi otonom sebesar Rp50 juta, pendapatan masyarakat akan meningkat sebesar ....
(A) Rp50 juta
(B) Rp200 juta
(C) Rp250 juta
(D) Rp300 juta
(E) Rp400 juta

9. Laporan keuangan yang memberikan gambaran hanya pada satu saat tertentu adalah ....
(A) laporan posisi keuangan
(B) laporan laba komprehensif
(C) laporan perubahan laba ditahan
(D) laporan perubahan ekuitas
(E) laporan arus kas

10. Saldo per 31 Desember 2009 akun sewa dibayar di muka Rp4.200.000,00. Jika diketahui sewa dibayar tanggal 1 Oktober 2007 s.d. 31 Desember 2008, maka jurnal penyesuaian yang dibuat tanggal 31 Desember 2009 adalah ....
(A) Beban sewa Rp1.400.000,00 sewa dibayar di muka Rp1.400.000,00
(B) Beban sewa Rp2.400.000,00 sewa dibayar di muka Rp2.400.000,00
(C) Beban sewa Rp2.800.000,00 sewa dibayar di muka Rp2.800.000,00
(D) Beban sewa Rp3.600.000,00 sewa dibayar di muka Rp3.600.000,00
(E) Beban sewa Rp4.200.000,00 sewa dibayar di muka Rp4.200.000,00

11. Perbedaan utama antara akun biaya yang masih harus dibayar dan biaya dibayar di muka adalah bahwa beban dibayar di muka ....
(A) telah terjadi dan biaya yang masih harus dibayar belum terjadi
(B) belum terjadi dan biaya yang masih harus dibayar telah terjadi
(C) telah dicatat dan biaya yang masih harus dibayar belum terjadi
(D) belum dicatat dan biaya yang masih harus dibayar telah terjadi
(E) telah diakui namun belum dicatat dan biaya yang masih harus dibayar belum diakui tetapi telah dicatat

Gunakan Petunjuk B dalam menjawab soal nomor 12 .

12. Untuk membiayai defisit anggaran, pemerintah Indonesia menggunakan instrumen utang yang lebih berorientasi ke publik.
SEBAB
Utang negara dapat berbentuk Surat Utang Negara (SUN) dan pinjaman luar negeri.

Gunakan Petunjuk C dalam menjawab soal nomor 13 sampai nomor 15.
13. Untuk menambah produksi dari tiga menjadi empat unit roti diperlukan pengorbanan produksi jus dari sembilan menjadi lima unit. Artinya ....
(1) opportunity cost dari roti adalah 3 jus
(2) opportunity cost dari jus adalah 1/4 roti
(3) opportunity cost dari jus adalah 1/3 roti
(4) opportunity cost dari roti adalah 4 jus

14. Berikut ini merupakan tujuan kebijakan fiskal, yaitu ....
(1) stabilitas perekonomian
(2) penaikan hasil produksi
(3) perluasan kesempatan kerja
(4) peningkatan keadilan pembagian pendapatan

15. Diketahui fungsi biaya total TC = 2Q2 - 16Q + 54
Jika jumlah produksi yang dihasilkan 6 unit, maka pernyataan yang benar adalah ....
(1) AC = 2Q -16 + 54/Q
(2) MC = 4Q - 16
(3) FC = 54
(4) AV C = 2Q2 - 16Q
Previous
Next Post »