Petunjuk A dipergunakan dalam menjawab
soal nomor 51 sampai dengan nomor 63.
51. Jika PDB mengalami
peningkatan dan tingkat pengangguran mengalami penurunan, apakah langkah yang
otoritas moneter dan fiskal bisa ambil untuk mediasi situasi ekonomi tersebut?
A. Bank Indonesia
meningkatkan suku bunga diskonto, Kementerian Keuangan menurunkan pajak
B. Bank Indonesia
menurunkan suku bunga 7-days reverse repo rate, Kementerian Keuangan
meningkatkan pajak
C. Bank Indonesia
menurunkan suku bunga 7-days reverse repo rate, Kementerian Keuangan
meningkatkan pengeluaran pemerintah
D. Bank Indonesia
menurunkan suku bunga 7-days reverse repo rate. Kementerian Keuangan
menurunkan pengeluaran pemerintah
52. Jika A dan B saling
melengkapi, peningkatan harga barang A akan :
A. Tidak berpengaruh
pada kuantitas barang B yang diminta
B. Menyebabkan
peningkatan permintaan terhadap barang B
C. Menyebabkan penurunan
permintaan terhadap barang B
D. Menyebabkan
peningkatan permintaan terhadap barang A dan B
E. Tidak ada pernyataan
yang terkait dengan pertanyaan ini yang benar
53. Jika banjir bandang
merusak sebagian besar tanaman bawang merah namun pendapatan petani bawang
merah meningkat. Pernyataan manakah yang tepat terkait dengan harga?
A. Permintaan bawang
merah unit elastis terhadap harga
B. Permintaan bawang
merah elastis terhadap harga
C. Permintaan bawang
merah inelastis terhadap harga
D. Penawaran bawang
merah inelastis terhadap harga
E. Penawaran bawang
merah elastis terhadap harga
54. Diagram di bawah ini
menunjukkan kurva permintaan dan penawaran Pertalite di pasar. Apakah yang
terjadi seandainya pemerintah menetapkan harga eceran tertinggi sebesar Rp
6.000/liter?
A. Surplus Pertalite 5
juta galon
B. Kekurangan Pertalite
5 juta galon
C. Surplus Pertalite 10
juta galon
D. Kekurangan Pertalite
10 juta galon
E. Tidak akan terjadi
surplus atau kekurangan Pertalite di pasar
55. Di negara Majapahit.
Output produk X untuk setiap unit tenaga kerja adalah 3 dan output produk Y
untuk setiap unit tenaga kerja adalah 5. Di negara Sriwijaya, output produk X
untuk setiap unit tenaga kerja adalah 4 dan output produk Y untuk setiap unit
tenaga kerja adalah 2. Di negara Majapahit, harga relatif X terhadap Y adalah
A. Y
B. 2Y
C. (1/2)Y
D. (3/5)Y
E. (5/3)Y
56. PT MUR menjual barang
kepada pelanggan R dengan perjanjian f.o.b destination, dimana barang
masih menjadi tanggung jawab PT MUR sampai dengan barang tersebut sampai di
gudang pelanggan R. Transaksi penjual kerdit terjadi tanggal 25 April,
sedangkan barang tersebut dikirim oleh PT MUR tanggal 7 Mei. Pelanggan R
membayar tunai atas transaksi tersebut pada tanggal 25 Juni. Pada tanggal
berapakah PT MUR mencatat pendapatan pada transaksi tersebut?
A. 25 April
B. 7 Mei
C. 10 Mei
D. 25 Juni
E. 31 Desember saat
tutup buku
57. Dalam jangka pendek,
biaya manakah yang harus berkurang secara kontinyu jika output meningkat?
A. Biaya variabel total
B. Biaya tetap total
C. Biaya total rata-rata
D. Biaya variabel
rata-rata
E. Biaya tetap rata-rata
58. Gunakan informasi
berikut ini (dalam ribuan):
Pendapatan penjualan Rp 300.000
Keuntungan (gain)
penjualan peralatan Rp 90.000
Kos barang terjual Rp 164.000
Biaya bunga Rp 16.000
Biaya penjualan dan
administrasi Rp 30.000
Tarif pajak penghasilan 30%
Hitunglah laba sebelum
pajak.
A. Rp 90.000
B. Rp 126.000
C. Rp 136.000
D. Rp 180.000
E. Rp 226.000
59. PT X memiliki 20.000
lembar saham biasa (common stock) beredar dengan nilai nominal Rp
50.000/lembar dan terjual pada harga pasar Rp 6.000/lembar. Di samping itu, PT
X juga menerbitkan 10.000 lembar saham preferen bersifat kumulatif, dengan
nilai nominal Rp 1.000/lembar. Dividen saham preferen sebesar 25% setiap
tahunnya. Jika pada akhir tahun 2006 perusahaan mengumumkan pembayaran dividen
sebesar Rp 1.000.000 dan pada akhir tahun 2007 dividen dibayarkan sebesar Rp
10.000.000, berapakah total dividen yang dibagikan kepada pemegang saham biasa
pada tahun 2007?
A. Rp 6.400.000
B. Rp 6.300.000
C. RP 6.200.000
D. Rp 6.100.000
E. Rp 6.000.000
60. Berikut ini
informasi production costs PT x untuk bulan Mei 2016:
Persediaan barang dalam
proses, 1 Mei Rp 50 juta
Bahan baku digunakan Rp 245 juta
Tenaga kerja langsung
digunakan Rp 120 juta
Cost of finished
goods manufacture Rp 700 juta
Overhead pabrik
dibebankan untuk produksi pada periode tersebut adalah Rp 300 juta. Biaya
konversi prouksi bulan Mei 2016 adalah :
A. Rp 270 juta
B. Rp 365 juta
C. Rp 420 juta
D. Rp 545 juta
E. RP 665 juta
61. PT X menerbitkan
300.000 lembar saham biasa dengan nilai nominal Rp 3.000/lembar dengan harga
pasar Rp 7.000/lembar. Selama tahun pertama operasinya, PT X mencatat laba
bersih Rp 90.000.000 dan mengumumkan divien sebesar RP 20.000.000. Berdasarkan
informasi tersebut, berapakah saldo laba ditahan pada akhir tahun pertama?
A. Rp 90.000.000
B. Rp 80.000.000
C. Rp 70.000.000
D. Rp 60.000.000
E. Rp 50.000.000
62. Manajer di dalam
organisasi yang memberikan perhatian khusus terhadap lingkungan eksternal,
mencari permasalahan-permasalahan dan kesempatan-kesempatan, serta menemukan
bagaimana cara untuk menghadapi adalah:
A. Manajer tingkat atas
B. Manajer tingkat
menengah
C. Manajer tingkat bawah
D. Manajer tingkat
pertama
63. Saldo pada neraca
percobaan untuk akun perlengkapan kantor pada UD RIG adalah sebesar Rp
35.000.000. Pada akhir periode akuntansi, setelah dihitung, sisa perlengkapan
kantor dinilai sebesar Rp 8.000.000. bagaimanakah jurnal penyesuaian yang
dibuat oleh UD RIG pada tanggal tersebut?
A. Debet perlangkapan
kantor dan kredit biaya perlengkapan kantor sebesar Rp 27.000.000
B. Debet biaya
perlengkapan kantor dan kredit perlengkapan kantor sebesar Rp 27.000.000
C. Debet perlengkapan
kantor dan kredit biaya perlengkapan kantor sebesar Rp 8.000.000
D. Debet biaya
perlengkapan kantor dan kredit perlengkapan kantor sebesar Rp 8.000.000
E. Tidak perlu dibuat
jurnal penyesuaian
Petunjuk B dipergunakan dalam menjawab
soal nomor 64 sampai dengan nomor 69.
64. Model-model makro
ekonomi harus konsisten dengan dasar-dasar mikro.
SEBAB
Peristiwa ekonomi makro
muncul dari interaksi-interaksi mikro.
65. Pemilik bisnis
memiliki tanggung jawab besar untuk menyediakan dana untuk operasi bisnis yang
dimilikinya.
SEBAB
Tanggung jawab utama
bisnis adalah untuk menyediakan sumber daya keuangan bagi bisnisnya.
66. Penarikan modal oleh
pemilik suatu perusahaan dalam bentuk Prive, tetap harus dijurnal meskipun
modal berasal dari pemilik tersebut.
SEBAB
Perusabaan menerapkan
asumsi entitas ekonomi, yang berarti aktivitas ekonomi perusahaan dapat diukur
secara terpisah dengan entitas pemilik.
67. Pembayaran yang
diterima dari pelanggan jasa yang baru akan diberikan 5 bulan kemudian dicatat
sebagai Pendapatan Diterima Di Muka yang dimasukkan dalam klasifikasi
pendapatan.
SEBAB
Pendapatan adalah
kenaikan aset atau penurunan kewajiban yang mengakibatkan adanya aliran
ekonomis ke perusahaan sebagai akibat dari transaksi di masa lalu.
68. Pemerintah
meningkatkan cukai rokok untuk mengurangi konsumsi rokok dan meningkatkan
penerimaan cukai dari rokok.
SEBAB
Konsumsi rokok memiliki
eksternlitas negatif dan permintaan rokok inetastis terhadap harga.
69. Pemerintah Indonesia
memberikan subsidi untuk pelaksanaan pendidikan SD, SMP, SMA.
SEBAB
Pendidikan memberikan
eksternalitas positif, yaitu manfaat marjinal sosial lebih kecil dari manfaat
marjinal privat.
Petunjuk C dipergunakan dalam menjawab
soal nomor 70 sampai dengan nomor 75.
70. Manfaat dari fungsi
manajemen pengorganisasian adalah sebagai berikut.
(1) Setiap orang
mengetahui tugas dan wewenangnya masing-masing
(2) Menghindari
terjadinya tumpang tindih tugas dan wewenang
(3) Menimbulkan
spesialisasi tugas sehingga setiap orang mahir dalam tugasnya
(4) Terciptanya hubungan
atau komunikasi dan kerjasama yang baik dan teratur
71. Contoh barang publik
di Indonesia antara lain:
(1) Udara
(2) Siaran TVRI
(3) Menurunnya risiko
penyakit menular karena vaksinasi
(4) Air sumur komunal
72. Anggota Komite
Stabilitas Sistem Keuangan adalah:
(1) Menteri Keuangan
(2) Gubernur Bank
Indonesia
(3) Ketua Dewan
Komisioner Otoritas Jasa Keuangan
(4) Ketua Dewan
Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan
73. Jika perekonomian
sedang dalam resesi, Bank Indonesia dapat melakukan hal sebagai berikut:
(1) Menurunkan suku
bunga diskonto
(2) Menurunkan pajak
pendapatan bunga bank
(3) Menurunkan suku
bunga 7-days reverse repo rate
(4) Menjual surat
berharga dari pasar
74. Instrumen kebijakan
mineter meliputi:
(1) Operasi pasar
terbuka
(2) Pasar uang antar
bank
(3) Kebijakan suku bunga
(4) Re;aksasi atau
pengetahuan rasio loan-to-value kredit perumahan atau otomotif
75. Berikut adalah
akun-akun yang terlibat dalam jurnal penyesuaian atas pengakuan biaya gaji yang
akan dibayarkan pada perioda akuntansi berikutnya adalah:
(1) Kas (Kredit)
(2) Biaya gaji (Kredit)
(3) Laba ditahan (Debet)
(4) Utang gaji (kredit)
EmoticonEmoticon