Soal Ekonomi Manajemen Kelas 10 (Soal B)


Berikut merupakan kumpulan Soal Ekonomi Manajemen Kelas 10 (soal B) yang dapat digunakan untuk melatih pemahaman seputar ilmu ekonomi.



Soal Ekonomi Manajemen Kelas 10


1. Sarana manajemen yang paling utama adalah ….
a. money (uang)
b. material (bahan)
c. machine (mesin)
d. market (pasar)
e. man (orang)

2. Manajemen yang menjadi ujung tombak perusahaan yang kegiatannya berhubungan dengan penjualan serta pendistribusi dari produsen sampai ke tangan konsumen adalah manajemen ….
a. produksi
b. pemasaran
c. keuangan
d. sumber daya manusia
e. perkantoran

3. Manajemen yang berkaitan erat dengan suatu kemahiran dalam menerapkan ilmu pengetahuan dalam melaksanakan kegiatan untuk mencapai tujuan yang diinginkan merupakan pengertian manajemen sebagai ....
a. ilmu
b. seni
c. opini
d. perasaan
e. pengetahuan

4. Manajemen adalah pencapaian tujuan yang ditetapkan terlebih dahulu dengan mempergunakan kegiatan orang lain. Pengertian manajemen tersebut dikemukakan oleh ....
a. GR. Terry
b. Harold koontz
c. Haimann
d. P. Siagian
e. Henry fayol

5. ... merupakan seorang tokoh manajemen, temuannya yang terkenal adalah
“Howthorne effect”
a. GR. Terry
b. James D. Mooney
c. Hugo Munsterberg
d. Elton Mayo
e. Edgar Scein

6. Tujuan manajemen yang termasuk dalam tujuan jangka pendek (proximate) adalah tujuan ....
a. perekrutan karyawan
b. produksi
c. pekerjaan
d. kepengurusan
e. pemasaran

7. Bila fungsi manajemen yang meliputi planning, organizing, staffing, directing dan controling merupakan pendapat dari ....
a. GR. Terry
b. Henry Fayol
c. Siagian
d. Mannulang
e. Koontz dan O’Donnel

8. Tahapan yang pertama dalam manajemen administrasi adalah ....
a. pencarian data
b. pengumpulan data
c. pengelompokan data
d. pencatatan data
e. pelaporan

9. Fungsi-fungsi manajemen yang dikemukakan oleh Henry Fayol adalah ....
a. planning, organizing, comanding, coordinating, controlling
b. planning, organizing, motivating, controlling, evaluating
c. planning, organizing, commanding, staffing, controlling
d. planning, organizing, actuating, controlling
e. planning, organizing, staffing, directing

10. Berikut ini yang tidak termasuk kegiatan perencanaan, adalah ….
a. menetapkan tujuan
b. merumuskan kondisi saat ini
c. mengidentifikasi kemudahan dan hambatan
d. mengembangkan rencana untuk mencapai tujuan
e. mengadakan pembagian tugas dan wewenang

11. Jabatan manajer termasuk tingkatan manajemen ....
a. puncak
b. pokok
c. bawah
d. utama
e. menengah

12. Perhatikan beberapa pilar dalam manajemen berikut ini!
1) Pengelompokan pekerjaan
2) Pengawasan
3) Koordinasi
4) Pembagian kerja
5) Pengarahan
Berdasarkan pernyataan di atas, yang termasuk pilar pengorganisasian adalah ....
a. 1 dan 2
b. 1, 4, dan 5
c. 2 dan 5
d. 2, 4, dan 5
e. 1, 3, dan 4

13. Manajemen adalah pencapaian tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya, dengan menggunakan kegiatan orang lain. Definisi tersebut dikemukakan oleh ….
a. Adam Smith
b. Henry Fayol
c. F.W Taylor
d. T. Hani Handoko
e. George R. Terry

14. Berikut ini adalah fungsi pengarahan dalam manajemen, kecuali ….
a. memberi motivasi
b. memberi perintah
c. mengarahklan kegiatan
d. mengoordinasikan kegiatan
e. mencari laba

15. Di antara unsur planning yang dibuat paling awal adalah…
a. program
b. strategi
c. tujuan
d. budge
e. policy

16. Fungsi manajemen menurut G.R. Terry adalah ….
a. Planning, Organizing, Actuating, dan Controlling
b. Planning, Organizing, Staffing, dan Controlling
c. Planning, Organizing, Staffing, Controlling, dan Budgetting
d. Planning, Organizing, Commanding, Coordinating, dan Controlling
e. Planning, Organizing, Staffing, Commanding, dan Controlling

17. Ruang lingkup manajemen pemasaran meliputi ….
a. menetapkan pembeli dan penjual
b. melakukan persiangan
c. merumuskan kegiatan
d. membuat kalkulasi biaya
e. memperkirakan jumlah penjualan

18. Berikut ini yang bukan merupakan fungsi manajemen personalia, adalah ….
a. mutasi jabatan
b. promosi jabatan
c. memotivasi karyawan
d. melakukan survei pasar
e. pemberhentian karyawan

19. Bidang-bidang berikut yang tidak termasuk bidang manajemen adalah manajemen ….
a. pemasaran, produksi
b. pemasaran, keuangan
c. kepegawaian, keuangan
d. usaha informal, usaha formal
e. pemasaran, akuntansi

20. Manajer produksi harus dapat mengambil keputusan untuk ….
a. menentukan pemilihan pegawai dan gaji
b. menentukan segmen pasar
c. mengadakan relasi dengan konsumen
d. menentukan pencatatan transaksi dan akuntansi
e. menentukan jumlah, waktu, tempat, jenis barang yang akan diproduksi

21. Proses kegiatan yang saling berkaitan secara keseluruhan untuk mencapai tujuan organisasi disebut ....
a. prinsip manajemen
b. tujuan manajemen
c. proses manajemen
d. fungsi manajemen
e. kegunaan manajemen

22. Salah satu kegiatan penting yang dilakukan dalam pengorganisasian adalah ....
a. mengurangi risiko dan perubahan yang mungkin terjadi pada masa yang akan datang
b. memfokuskan kegiatan pada sasaran perusahaan yang telah ditetapkan
c. menjamin proses pencapaian tujuan dapat terlaksana secara efektif dan efisien
d. mengklasifikasikan kegiatan-kegiatan organisasi atau perusahaan
e. memudahkan pengawasan

23. Bila wewenang didelegasikan secara meluas dalam suatu perusahaan berarti perusahaan tersebut melakukan ....
a. rentangan manajemen
b. desentralisasi
c. sentralisasi
d. rentang kendali
e. kesatuan pengarahan

24. Fungsi manajemen yang bertujuan memo tivasi dan membimbing karyawan dalam rangka mencapai tujuan adalah ….
a. perencanaan
b. pengorganisasian
c. pengarahan
d. pengoordinasian
e. pengawasan

25. Istilah marketing mix dalam manajemen pemasaran meliputi ....
a. pembelian, penjualan, persediaan, dan distribusi
b. produksi, konsumsi, distribusi, dan promosi
c. produk, harga, distribusi, dan promosi
d. produk, penjualan, distribusi, dan promosi
e. produk, harga, pasar, dan promosi



Semoga soal ekonomi di atas dapat bermanfaat.
Jangan lupa like, share, and comment ya!
Previous
Next Post »